cara membuat puding coklat
|

Cara Membuat Puding Coklat Istimewa Yang Lezat

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang cara membuat puding coklat . Tapi tahukah Anda cara membuat puding? ya, simak resep berikut ini!

Puding

cara membuat puding coklat

 

 

 

Hidangan penutup yang umumnya dibuat dari bahan-bahan yang direbus, dikukus, atau dipanggang. Istilah juga dapat dipakai untuk berbagai jenis pai yang berisi campuran lemak hewan, daging, atau buah-buahan yang dipanggang, direbus, atau dikukus.

Pada umumnya, puding dengan bahan baku susu (yogurt), tepung maizena, tapioka, atau telur dihidangkan setelah didinginkan lebih dulu.

Seperti ini bisa memiliki rasanya manis dengan menggunakan perisa coklat, karamel, vanila, atau dengan buah-buahan. Tak hanya puding yang Lezat Anda bisa mencampur puding dengan roti dan dengan cara membuat roti maryam yang benar.

Puding agar-agar sering dihidangkan dengan saus yang disebut vla. Saat ini sudah terdapat tepung puding instan yang memudahkan orang membuat,karena hanya perlu dicampur susu atau air lalu dipanaskan diatas kompor.

Di Indonesia terdapat berbagai jenis puding rasa tradisional yang memakai kelapa muda, gula merah, santan, tapai ketan hitam, atau campuran daun suji dan daun pandan. Buah-buahan yang dipakai untuk puding misalnya: jeruk, nanas, sirsak, mangga, atau markisa.

Selain rasanya yang enak, puding juga memiliki beragam manfaat. Bagi anak-anak puding bisa digunakan sebagai cara sehat untuk mendapatkan kalsium yang bersasal dari susu, kandungan vitamin dan mineral, protein serta serat.

Asal Usul Puding

puding

Saat ini puding dikenal sebagai hidangan dessert yang manis dan bertekstur creamy. Padahal menurut catatan sejarah makanan, puding pertama yang dibuat oleh koki kuno menghasilkan makanan mirip sosis dengan cita rasa gurih.

Pada abad ke-17, puding di Inggris terdiri dari dua rasa, yaitu gurih karena terbuat dari daging dan manis karena terbuat dari tepung, kacang, dan gula. Kedua puding ini biasanya direbus dalam tas puding khusus.

Haggis adalah salah satu contoh puding gurih karena terbuat dari jantung, hati, dan paru-paru domba yang dicampur dengan bawang bombay, oatmeal, lemak, aneka rempah, dan garam. Secara tradisonal, Haggis dibungkus dalam perut hewan dan kemudian direbus selama tiga jam.

Pada sekitar abad ke-18, puding di Inggris tidak lagi terbuat dari daging. Dan pada abad ke-19 puding masih dibuat dengan cara direbus, namun hasil akhirnya lebih mirip cake. Pada saat itu, puding disajikan secara tradisonal pada perayaan Natal. Puding plum atau Christmas pudding salah satu contohnya.

Ahli sejarah makanan umumnya sepakat bahwa custard yang dikenal seperti puding saat ini diciptakan sejak abad pertengahan. Pada saat itu custard bisa dimakan langsung atau digunakan sebagai isian pie, kue tart, atau roti.

Di Spanyol dan Prancis, flan dikenal dengan nama creme caramel yang terasa manis karena lapisan karamel lembut di atasnya. Mulai abad 19 dikenal beragam puding dengan paduan custard, biskuit, dan cake atau bolu dan buah-buahan.

Setelah dikenal gelatin, jelly, dan agar-agar, puding mulai disajikan dalam keadaan dingin dengan beragam jenis saus. Varian puding dingin ini disajikan sebagai dessert dengan variasi yang tak terbatas.

Resep Puding Coklat Yang Lezat Dan Istimewa

featured image puding coklat

Memang ada banyak variasi puding coklat yang kita kenal, seperti resep puding coklat moka dan resep yang lainnya. Kali ini, saya akan memberikan cara membuat puding coklat vla susu yang lembut dan enak.

Tidak seperti yang teman teman bayangkan, cara membuat puding ini tergolong sangat sederhana lho walaupun rasanya tidak kalah dengan puding coklat yang ada di hotel ataupun restauran yang terkenal.

Bahan bahannya pun sangat mudah didapat di toko makanan atau supermarket dekat rumah kita. Tidak seperti membuat Resep kue yang lain yang biasanya membutuhkan alat alat khusus, kali ini kita hanya memakai alat alat untuk memasak yang sangat sederhana yang ada di rumah kita saja.

Paling cuma cetakan puding yang berbentuk setengah bulat itu saja yang khusus. Tetapi kalau tidak ada, teman teman bisa memakai wadah lain yang bentuknya mirip atau beberapa mangkok besar.

Seperti membuat resep dessert lain seperti salad buah, pemilihan bahan bahan yang digunakan menjadi faktor utama untuk membuat rasa masakan dan kuenya enak dan lezat.

1. Cara Membuat Puding Coklat Saus Vla

Karena kali ini akan membuat Resep Puding Coklat Vla, pemilihan bahan coklat yang digunakan adalah salah satu faktor penting.

Buat teman teman yang kebetulan tidak terlalu suka manis, teman teman bisa meniasatinya dengan mengurangi jumlah timbangan gula alam resep yang akan digunakan nantinya (karena saya dan keluarga termasuk yang suka manis).

Untuk lebih jelasnya, silahkan melihat cara membuat puding coklat di bawah beserta bahan bahan untuk membuatnya.

Bahan:

  • Seperti resep puding lainnya, kali ini kita juga memerlukan 2 bungkus agar-agar beraroma coklat.
  • Merek sesuai selera, tetapi pilih yang kualitasnya baik.
  • Gula pasir putih tergantung selera.
  • Untuk yang suka manis kira kira butuh sekitar 100-140 gram. Sebaiknya jangan menggunakan gula pasir kuning karena bisa merusak rasa pudingnya nanti (tercampur rasa tebu gula).
  • Coklat halus atau coklat bubuk kurang lebih sebanyak 25 gram. Gunakan coklat yang berkualitas baik karena sangat berpengaruh terhadap hasil akhirnya nanti.
  • Coklat gelap atau dark cooking coklat sebanyak 250 gram. Potong potong kecil kecil dulu sebelum digunakan supaya mudah lumer dan tercampur dengan bahan puding yang lainnya.
  • Susu coklat cair kurang lebih sebanyak 2,250 ml. Teman teman bisa menggunakan susu bubuk yang dicairkan. Kalau mau hasil akhirnya tidak terlalu terasa coklat banget, susu cair bisa dikurangin dan ditambahn dengan air bersih matang.
  • Garam beryodium secukupnya (kurang lebih sebanyak setengah sendok kecil).

Cara Membuat Puding Coklat Saus Vla :

  1. Siapkan tempat untuk merebus atau panci ukurang sedang diatas kompor.
  2. Masukkan bahan utama agar agarnya dan campur dengan coklat bubuk, garam dapur dan gula pasir putih yang sudah dipersiapkan diatas. Aduk aduk dan campur sampai semua bahan tercampur rata.
  3. Hidupkan kompor dengan api sedang kecil dan tuang sediki demi sedikit susu cair atau air yang sudah dipersipakan di atas sambil tetap diaduk. Ingat, proses pemasukan susu cair nya bertahap jangan sampai ada gumpalan gumpalan kecil.
  4. Tunggu sampai susu benar benar tercampur dengan bahan lain sebelum menambahkan susu cairnya lagi.
  5. Tunggu sampai mendidih sambil tetapi di aduk.
  6. Masukkan dark coklatnya sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk. Jangan lupa untuk memotong motong terlebih dahulu supaya mudah tercampur dengan adonan puding yang lain.
  7. Siapkan cetakan yang akan digunakan. Tuang adoanan puding diatas ke dalam cetakan.
  8. Tunggu sebentar sampai dingin sebelum dimasukkan ke dalam lemari pendingin.

2. Resep Saus Vla Spesial Untuk Puding

Selain menggunakan vla instan yang banyak dijual di pasaran, kita juga bisa membuat vla sendiri ala KFC atau pizza hut yang sangat terkenal. bahan dan cara membuat saus vla ini bisa dilihat di bawah ya.

Bahan :

  • Karena kita akan membuat saus vla dengan rasa vanila, kita membutuhkan vanila halus atau bubuk sebanyak setengah sendok kecil.
  • Kalau tidak ada bisa juga menggunakan vanila extract atau dikenal juga dengan vanilla essence yang bisa dibeli di toko roti atau toko kelontong dekat rumah (butuh sekitar 1.5-2 sendok kecil).
  • Gula pasir putih sebanyak kurang lebih 250 gram. Jangan gunakan gula kuning ya, karena berpengaruh terhadap rasa yang dihasilkan.
  • Susu cair kualitas bagus sebanyak kurang lebih 700-750 ml.
  • Tepung maizena untuk mengentalkan saus vla nya sebanyak kurang lebih 3 sendok makan.
  • Garam dapur beryodium sedikit saja atau kurang lebih sebanyak setengah sendok kecil.

Cara Membuat Saus Vla Puding :

  1. Siapkan satu panci ukuran kecil sedang.
  2. Masukkan gula pasir yang sudah disiapkan dan tepung maizenanya. Aduk sebentar supaya tercampur rata.
  3. Hidupkan kompor dengan api sedang kecil. Masukkan 1/3 bagian susunya dan aduk supaya tercampur rata dengan gula dan tepung maizenanya.
  4. Tambahkan garam beryodium dan aduk lagi sebentar.
  5. Masukkan 2.3 bagian sisa susu cair yang sidah disiapkan. Aduk kembali sampai saus vla nya agak mengental lalu matikan kompor dan angkat pancinya.
  6. Diamkan sebentar sampai uap panasnya hilang lalu masukkan vanilla essence. Aduk aduk lagi sampai semua bahan tercampur rata lalu diamkan.
  7. Supaya tekstur saus vlanya bagus, masukkan saus vla diatas yang sudah dingin ke dalam blender dan kocok sebentar.

3. Cara Membuat Puding Coklat Susu

Kalau menggunakan vla dianggap terlalu ribet tetapi tetap ingin menikmati kelezatan puding yang sebenarnya. Karena tidak perlu banyak bahan. Tertarik, simak bahan dan langkah langkahnya dibawah ini.

Bahan :

  • Adalah agar agar rasa coklat kurang lebih sebanyak 1 pcs.
  • Vla instan siap pakai dari nutrijel atau merek lain kurang lebih sebanyak 1 bungkus.
  • Susu siap minum kurang lebih sebanyak 1.1 liter.
  • Bisa menggunakan susu uht atau susukental manis 350 ml ditambah air sampai menjadi 1.1 liter
  • Pasta coklat secukupnya sesuai kebutuhan atau kurang lebih sebanyak 1 sendok kecil.
  • Gula pasir kalau suka sesuai tingkat manis yang di sukai atau kurang lebih sebanyak 60 gram.
  • Coklat yang sudah diparut kalau suka sesuai selera.

Cara Membuat Puding Coklat Susu :

  1. Pertama siapkan panci kemudian tuang susu cair bersama dengan gula pasir dan agar-agar.
  2. Nyalakan api kecil saja sambil diaduk sampai mendidih ya.
  3. Setelah mendidih matikan apinya sambil tetap diaduk supaya uapnya berkurang.
  4. Tuang pasta coklat bersama parutan coklat kalau suka kemudian uleni kembali sampai benar benar rata.
  5. Tuang kedalam cetakan puding atau di cup cup sesuai selera.
  6. Siapkan vla instannya dan buat sesuai petunjuk yang ada di bungkusnya.
  7. Tuang vla susu diatas keatas pudingnya lalu dinginkan sebelum dinikmati.

Jika anda suka dengan es loli, anda bisa membuatnya dengan mudah menggunakan mesin es loli.

4. Cara Membuat Puding Coklat Oreo

Selain sebagai biskuit dengan isi strawbery, vanila ataupun coklat buat cemilan, ternyata bisa kita manfaatkan untuk membuat dessert yang lezat lho. Apalagi kalau dikombinasikan dengan puding kenyal yang menyehatkan ini.

Pasti anak anak dan suami menyukai kelezatan resep puding coklat oreo spesial ini. Buat yang ingin mencobanya, cara membuatnya ada di bawah ya.

Bahan :

  • Biskuit oreo yang sudah dihilangkan cream tengahnya dan dihancurkan kurang lebih sebanyak 15pcs.
  • Putih telur kurang lebih sebanyak 3pcs.
  • Susu uht cair warna putih atau bisa juga coklat kurang lebih sebanyak 300ml.
  • Gula pasir sesuai selera atau kurang lebih sebnayak 120gram.
  • Pasta vanila sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 1sdt.
  • Agar agar bubuk kurang lebih sebanyak 1bungkus saja.

Bahan Lapisan Coklat :

  • Agar agar bubuk kualitas bagus kurang lebih sebanyak 1bungkus saja.
  • Pasta coklat kualitas bagus kurang lebih sebanyak 1sdt.
  • Coklat bubuk kualitas bagus kurang lebih sebanyak 30gr.
  • Gula pasir secukupnya sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 150gram.
  • Kuning telur yang sudah dikocok lepas kurang lebih sebanyak 2pcs.
  • Susu cair siap minum atau uht kurang lebih sebanyak 800ml.

Cara Membuat Puding Coklat Oreo :

  1. Pertama kita akan membuat lapisan puding bagian coklatnya terlebih dahulu.
  2. Ambil wadah kemudian masukkan susu cair, bubuk coklat, bubuk agar agar dan gulanya
  3. kemudian masak sambil diaduk aduk sampai mendidih.
  4. Setelah mendidih ambil kurang lebih 2 sendok sayur kemudian campur dan aduk aduk
  5. bersama kuning telur yang sudah dikocok lepas sampai rata.
  6. Tuang bahan kuning telur tadi kedalam panci lalu aduk aduk kembali sampai mendidih dan rata.
  7. Matikan apinya kemudian masukkan pasta coklatnya lalu aduk aduk kembali sampai tercampur rata.
  8. Tuangkan setengah adonan coklat diatas kedalam cetakan puding kemudian dinginkan.
  9. Sekarang kita akan membuat lapisan oreonya.
  10. Ambil wadah lagi kemudian masukkan susu, gula pasir dan bubuk agar-agarnya kemudian aduk aduk sampai rata sambil dimasakn sampai mendidih.
  11. Setelah mendidih matikan apinya kemudian masukkan pasta vanilanya dan aduk kembali sampai rata dan sisihkan.
  12. Di tempat lain masukkan putih telurnya kemudian kocok sampai kaku teksturnya.
  13. Tuang adonan diatas kedalam wadan berisi telur sedikit demi sedikit sambil tetapi dimixer pakai speed rendah saja.
  14. Setelah telur habis diatunag matikan micer kemudian masukkan oreo yang sudah dihancurkan sampai rata.
  15. Tambahkan puding berisi oreo di atas ke dalam wadah pertama yang sudah berisi 1/2 bagian kemudian diamkan sampai dingin dan membeku.
  16. Masukkan ke dalam cetakan puding dan tunggu sampai dingin.
  17. Setelah dingin bisa dimasukkan kembali ke kulkas supaya lebih segar atau bisa juga ditaburi meisis supaya lebih menarik.

5. Cara Membuat Puding Coklat Nutrijel

Selain menggunakan bubuk agar agar, kita juga bisa membuat resep puding rasa coklat yang lezat menggunakan nutrijel lho. Dengan tekstur yang lebih kenal daripada agar agar biasa,  ini tentu lebih menarik.

Apalagi buat anak anak pasti lebih suka dengan bentuk dan teksturnya yang lembut.

Bahan :

  • Nutri jel rasa coklat 1bks.
  • Gula pasir putih sesuai selera atau kurang lebih sebanyak 8 sampai 10 sendok makan.
  • Susu kental manis 1 sachet saja.
  • Coklat powder atau bubuk kuranglebih sebanyak 45 sampai 50 gram.
  • Tepung maizena kurang lebih sebanyak 1 sendok makan.
  • Air bersih secukupnya sesuai takaran biasanya.

Cara Membuat Puding Coklat Nutrijel :

  1. Pertama ambil panci kemudian masukkan nutrijel, maizena, gula pasir dan semua bahan lalu aduk aduk sampai semua tercampur rata.
  2. Nyalakan api kemudian aduk aduk sampai rata dan mendidih .
  3. Matikan kompor dan tunggu sebentar supaya uap panasnya agak berkurang.
  4. Tuang kedalam cetakan kemudian biarkan di suhu ruangan sampai dingin.
  5. Setelah dingin masukkan puding nutrijel tadi kedalam lemari pendingin supaya lebih segar.

 

 

Itulah ulasan tentang resep cara membuat puding coklat yang bervariasi. Mudah dan Praktis bukan? natikan rese-resep saya berikutnya. Terimakasih atas perhatian Anda semua.

Semoga bermanfaat .